5 Tips Kelola Uang Beasiswa Ala Mahasiswa

Notification

×

Iklan

Iklan

5 Tips Kelola Uang Beasiswa Ala Mahasiswa

Jumat, 12 Agustus 2022 | 14:01 WIB Last Updated 2022-08-16T07:05:22Z




ZONAHALAL.ID-Beasiswa adalah uang saku mahasiswa yang diberikan oleh pemerintah atau lembaga tertentu guna mendukung keberhasilan akademik siswa yang dibiayai. Jika ZONAHALAL.ID-Anda adalah salah satu mahasiswa yang mendapatkan beasiswa ini, maka bersyukurlah pasalnya uang yang diberikan akan sangat bermanfaat untuk kebutuhan pribadi asalkan Anda bisa mengaturnya dengan bijak.


Tidak jarang mahasiswa yang mendapatkan beasiswa tapi terlalu boros dan tidak bisa mengatur keuangan dengan baik sehingga uang yang didapatkan hangus sia-sia. Nah untuk menghindari hal ini, maka Anda wajib mengetahui apa saja tips mengatur uang beasiswa untuk mahasiswa seperti yang akan kami ulas selengkapnya di bawah ini.


5 Tips Mengatur Uang Beasiswa untuk Mahasiswa

Mahasiswa tentunya memiliki sejumlah pengeluaran yang besar, baik itu untuk membeli buku, membayar kost, dan kebutuhan lainnya. Dengan adanya uang beasiswa maka diharapkan bisa membantu membayar setiap pengeluaran yang harus dilunasi. Agar dapat memanfaatkan uang dari beasiswa dengan bijak, alangkah baiknya Anda mengetahui 5 tips berikut ini. Penasaran apa saja tipsnya?


1.     Sisihkan untuk Menabung

Cara mengelola uang dengan baik yang pertama adalah dengan menyisihkan sebagian dana beasiswa untuk ditabungkan. Tabungan ini berguna agar Anda memiliki dana untuk membeli sesuatu yang diinginkan. Oleh karena itu sebelum Anda mulai menabung, pastikan juga untuk menentukan target dan tujuan agar tabungan tidak mudah digunakan untuk kebutuhan yang lain.


2.     Hitung Pengeluaran Secara Keseluruhan

Selain menyisihkan uang beasiswa untuk menabung, jangan lupa juga untuk menghitung pengeluaran secara keseluruhan. Sebaiknya Anda mencatat semua jenis pengeluaran yang harus dibeli. Selanjutnya, sisihkan kembali uang untuk membeli kebutuhan ini. Satu hal yang harus Anda ingat adalah jangan terlalu boros membeli banyak barang yang tidak perlu.


3.     Buat Rencana Anggaran Keuangan

Tips selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah dengan membuat rencana anggaran keuangan secara lengkap. Mulai dari jenis pemasukan, pengeluaran, hingga hutang semuanya harus Anda catat dan jangan sampai ada yang terlewat. Hal ini bertujuan agar nantinya uang beasiswa yang didapatkan bisa digunakan dengan baik.


4.     Buat Dana Cadangan

Bukan hanya menabung, Anda juga wajib menyisihkan uang untuk dana darurat. Jika uang tabungan digunakan untuk tujuan tertentu, maka buatlah dana cadangan yang digunakan jika sewaktu-waktu ada kebutuhan mendadak yang harus dipenuhi.


5.     Mengatur Keinginan

Masalah keuangan mahasiswa biasanya terjadi karena Anda tidak bisa mengatur keinginan. Sebaiknya Anda dapat mengontrol diri untuk tidak membeli banyak barang yang tidak terlalu diperlukan. Cobalah untuk menahan setiap keinginan menggunakan uang tersebut untuk kebutuhan yang lebih penting.


Uang beasiswa tentunya sangat membantu Anda untuk menunjang kebutuhan pendidikan. Namun, bagaimana jika uang tersebut telat cair dan cicilan sudah menggunung? Salah satu solusinya adalah dengan mengajukan pinjaman online di Tunaiku. Namun, kenapa harus Tunaiku? Apa saja kelebihan aplikasi Tunaiku? Tunaiku adalah produk dari PT Bank Amar Indonesia Tbk yang sudah memiliki izin OJK sebagai bank umum konvensional. Tunaiku menyediakan kredit tanpa agunan dengan mudah.


Anda dapat mengajukan pinjaman mulai dari 2 juta hingga 20 juta dengan tenor yang cukup panjang yaitu maksimal 20 bulan. Aplikasi pinjam uang yang satu ini menyuguhkan kemudahan dalam proses pengajuannya, karena hanya menggunakan KTP saja. Sehingga akan memudahkan Anda jika tidak memiliki barang berharga sebagai jaminan.


Hingga kini Tunaiku sudah melayani lebih dari 4.6 juta pengguna dan semuanya memberikan review yang positif. Hal ini tentunya membuktikan bahwa Tunaiku memberikan pelayanan yang terbaik untuk semua nasabahnya. Anda dapat mengakses Tunaiku melalui aplikasi yang bisa diunduh dengan gratis atau melalui situs website resmi Tunaiku.


Dengan demikian, yuk segera unduh aplikasi Tunaiku untuk mendapatkan pinjaman dana guna memenuhi kebutuhan akademik Anda sebagai mahasiswa. Bagaimana menurut Anda? Apakah tertarik untuk mengajukan pinjaman di sini?