ZONAHALAL.ID-Kota bogor yang erat dengan julukan “Kota Sejuta Angkot” nyatanya memiliki banyak kuliner unik dan legendaris, lho. Salah satunya Es Bir Kotjok Bogor. Berlokasi disepanjang Jalan Suryakencana, Bogor ini buka dari pukul 09.00 WIB hingga 17.00 WIB.
Sudah ada sejak 1965, kini penjual Es Bir Kotjok merupakan generasi ketiga. Dengan begitu, minuman ini sangat melegenda di Kota Bogor. Terdapat tiga penjual dengan lokasi yang berdekatan dan mereka masih dalam satu ikatan keluarga.
Nah, jika Anda melintasi Jalan Suryakencana dan melihat banyak yang menjual minuman ini tak perlu bingung untuk memilih penjualnya, ya! Resep turun temurun ini tidak akan merubah cita rasa dari Es Bir Kotjok ini, kok.
Dikutip dari Jurnal Pos Media, salah satu penjual, Agus mengakui bahwa minuman ini mirip dengan bir.
“Diberi nama Bir Kotjok karena proses pembuatannya dengan cara dikocok. Sehingga menghasilkan busa seperti bir dan untuk mengundang rasa penasaran orang-orang,” ungkapnya, Selasa (22/6/2021).
Meskipun namanya Es Bir Kotjok, tetapi bir ini 100 persen halal dan tidak memabukan, lho. Justru kaya akan khasiat bagi kesehatan tubuh. Berbahan dasar olahan kayu manis, jahe, dan gula aren ini dibanderol Rp5.000 per satu gelasnya. Terjangkau bukan?
Salah satu pembeli, Adit mengamini jika minuman ini sangat terjangkau.
“Untuk mendapatkan minuman unik seperti ini dengan harga Rp5.000 itu sudah murah banget sih menurut saya,” tuturnya.
Selain harganya yang murah, Es Bir Kotjok memiliki rasa sangat unik dan sangat jarang ditemukan. Sehingga dalam sehari, minuman ini dapat terjual kurang lebih 100 gelas. Pembelinya didominasi oleh kalangan dewasa dan minuman ini bisa dinikmati kapan pun, baik siang maupun sore hari.
Siapa nih yang jadi penasaran rasa dari Es Bir Kotjok legendaris satu ini?